Buserinvestigasi.com – Saruyan – Kuala Pembuang – Kepala Satuan Tahanan dan Barang Bukti Polres Seruyan Aiptu Ilham Soleh Nasution beserta Personel Sat Tahti Bripka Adie Wirasetyawan dan 2 (dua) Personel Jaga Tahanan Brigpol Cecep SUmantri dan Briptu J. Tarigan membagikan peralatan mandi berupa pasta gigi, sikat gigi, sabun mandi, serta sabun cuci untuk keperluan tahanan dan 34 (tiga puluh empat) orang Penghuni Rutan, Kamis (22/04/2021) Skj.13.00 Wib.
Peralatan tersebut diberikan Kepala Satuan Tahanan dan barang Bukti, Aiptu Ilham Soleh Nasution, Semoga peralatan mandi yang dibagikan kepada para Tahanan dapat bermanfaat, Kami percaya pembagian ini sangat penting dan diperlukan oleh Tahanan, terutama untuk menjaga kebersihan dan kesehatan mereka, ujar Aiptu Ilham Soleh Nasution memang selalu menekankan kepada penghuni untuk menjaga kebersihan dan kesehatan.
Pihak Sat Tahti Polres Seruyan juga sudah memerintahkan kepada Tahanan untuk selalu menjaga kebersihan kamar dan lingkungan, dan Sat Tahti menyediakan air bersih yang cukup, serta menyediakan obat-obatan untuk melayani kesehatan penghuni. Hari ini kami juga berikan alat-alat mandi karena pola hidup bersih dan sehat di Rutan Polres Seruyan bukan sekedar selogan saja, namun benar-benar sudah dilaksanakan, seru Aiptu Ilham Soleh Nasution.
“Apalagi ini bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan sehingga dapat meringankan beban penghuni dan menambah kebahagiaan mereka dalam menyambut Ramadhan penuh berkah”, tambahnya. Pihak Sat Tahti pun berjanji pemberian alat-alat kebersihan ini akan terus dilakukan.
“Peralatan mandi sangat diperlukan oleh para Tahanan dan menjadi kewajiban kami untuk memperhatikannya sesuai dengan ketentuan yang ada”, tutur Kasat Tahti. Para Tahanan tampak senang menerima peralatan mandi yang diberikan pihak Sat Tahti.
(Mr)
Editor : IDP