Kapolres Seruyan Menyerahkan Bantuan Bahan Bangunan Saat Silaturahmi Di Mushola Al Ikhlas Kuala Pembuang

  • Whatsapp
banner 468x60

Buserinvestigasi.com- Seruyan  – Tanpa kenal lelah Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. di dampingi Kasat Intel Polres Seruyan, Iptu Moh. Rochim, S.Sos dan Kabaglog Polres Seruyan AKP Setiyono melaksanakan peninjauan pembangunann di Mushola Al- Ikhas di jalan ais nasution kuala pembuang II Kab. Seruyan, Senin (25/10/2021)

Dalam kunjungan Silaturahmi tersebut, Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si menyerahkan bantuan sosial berupa bahan bangunan keramik berjumlah 55 Pack Ukuran 600X600 MM Merk Gracera dari PT. Trust Trading Indonesia(PT.TTI) dan Semen 20 Sak Merk Semen Gresik Ukuran 40 Kg dari PT. Semen Gresik. Dan dalam kegiatan tersebut di sambut langsung oleh Kepala Lurah Kuala Pembuang II Janius Gafur dan Pengurus serta panitia pembangunan Mushola Al- Ikhlas Sdr. Iwan.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si menyampaikan “Pembangunan Mushola Al Ikhlas ini diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam hal meningkatkan iman dan takwanya kepada Allah swt, serta sebagai sarana silahturahmi antar umat secara bersama-sama mulai dari ibadah berjamaah sehingga dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan di lingkungan masyarakat, Namun tetap perlu diingat agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan agar kita semua terhindar dari Covid-19”

“Tujuan safari Kamtibmas ini adalah untuk mempererat tali Silaturahmi antara Polri dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan mengajak masyarakat untuk menjaga toleransi serta kerukunan umat beragama. Termasuk menjaga kerukunan hidup bermasyarakat dan beragama serta berperan aktif untuk mencegah adanya paham radikalisme,” tutur Kapolres.

(R)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *