UKL MELAKSANAKAN PENGAMANAN CAR FREE DAY

  • Whatsapp
banner 468x60

Buserinvestigasi.com- KALTENG – Kegiatan masyarakat yang sudah mulai normal seiring menurunnya angka positif Covid-19 di tanah air membuat kembali banyak kegiatan yang diadakan oleh masyarakat.

 

Begitu pula dengan car free day di kota Pangkalan Bun yang sekian tahun vakum, kembali diadakan dengan bertempat di kawasan Bundaran Pancasila Pangkalan Bun. Hal ini tentu membuat animo masyarakat meningkat untuk hadir pada car free day, selain berolahraga juga menikmati berbagai kuliner maupun hiburan yang terdapat di sepanjang Jalan H.M. Rafii yang memang diperuntukkan sebagai hari bebas kendaraan atau car free day.

 

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Perwira Pengedali Unit Kecil Lengkap ( Padal UKL ) Ipda Zainal Arifin mengatakan bahwa pengamanan yang dilakukan oleh Polres Kotawaringin Barat ini merupakan bentuk tanggung jawab Polri untuk mengamankan kegiatan masyarakat supaya dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

 

” Kehadiran Polri di tengah masyarakat merupakan kewajiban sesuai dengan motto Polri, yaitu Melindungi Melayani dan Mengayomi supaya aktifitas masyarakat dapat berjalan dengan aman dan tertib, ” tuturnya.

(R)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *