Tim Yustisi Polres Seruyan Berikan Himbauan Prokes Kepada Masyarakat Di Pasar Saik Kuala Pembuang

  • Whatsapp
banner 468x60

Buserinvestigasi.com – Seruyan bersama Satpol PP Kabupaten Seruyan menggelar pelaksanaan Operasi Yustisi (Penegakan Hukum Protokol Kesehatan) dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 dan sekaligus melaksanakan penerapan protokol kesehatan di wilayah hukum Polres Seruyan, Jum’at (04/06/21).

Pelaksanaan Ops Yustisi melibatkan personel Polres Seruyan dan Satpol PP Kabupaten Seruyan Rutin di Laksanakan Setiap Hari Guna pencegahan dan pengendalian covid-19 Kabupaten Seruyan, agar masyarakat terhindar dari Covid-19.

Personil Polres Seruyan melaksanakan operasi Yustisi di Pasar Saik Kuala Pembuang Kabupaten Seruyan dengan menyasar warga yang sedang beraktivitas di Pasar dengan Memberikan Himbauan Protokol Kesehatan.

“tujuan dilakukan Operasi Yustisi agar masyarakat disiplin dan mengikuti protokol kesehatan serta sadar akan bahayanya Covid-19 sehingga terhindar dari wabah ini, sekaligus mencegah penyebaran dan memutus mata rantai Covid-19 di masyarakat” ungkap Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono. S.H., S.I.K., M.Si.

(P)

 

Editor : IDP

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *