CEGAH TINDAKAN KEJAHATAN ,ANGGOTA SAT SAMAPTA POLRES SERUYAN LAKSANAKAN PATROLI.

  • Whatsapp
banner 468x60

Buserinvestigasi.com – Seruyan – Giat Unit Patroli Sat Samapta Polres Seruyan dalam rangka Harkamtibmas di wilayah Hukum Polres seruyan, Jumat (01/10/2021).

 

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasat Samapta AKP Harjanto mengatakan agar Personil Samapta melaksanakan patroli di wilayah hukum polres seruyan.Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di tengah wabah virus Corona covid -19, Satuan anggota Samapta polres Seruyan melaksanakan patroli.

 

Tidak hanya pada tempat-tempat yang menjadi pusat perhatian masyarakat yang menjadi sasaran Patroli, namun juga menemui masyarakat secara dialogis menyampaikan himbauan, baik imbauan Kamtibmas maupun adaptasi kebiasaan baru.

 

Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tidak kejahatan, seperti pencurian dan penipuan yang terjadi di wilayah kabupaten Seruyan. Adapun sasaran patroli siang maupun malam dari pihak kepolisian.

 

Kasat Samapta polres Seruyan menyampaikan dengan dilaksanakan patroli siang maupun malam hari secara rutin, diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kejahatan yang ada di wialayah hukum Polres Seruyan.

 

“Kita harapkan dengan melakukan Patroli rutin yang beatnya di rubah setiap hari akan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat,” pungkas AKP Harjanto.

(R)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *