Buserinvestigasi.com- – Polres Seruyan – Dalam rangka mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kecamatan Danau Sembuluh dan sekitarnya, Polsek Danau Sembuluh Polres Seruyan jajaran Polda Kalteng melalui personelnya Aipda Robbi, sosialisasikan maklumat Kapolda Kalteng di desa sembuluh 1, Minggu (7/5/2023) pagi.
Maklumat Kapolda Kalteng berisi larangan dan sanksi membakar hutan dan lahan secara sengaja.
Kapolres Seruyan AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Danau Sembuluh Iptu Suyoto, S.H. mengatakan, 99 % kebakaran hutan dan lahan disebabkan oleh ulah manusia (mengutip dari penyampaian presiden Jokowi beberapa waktu yang lalu). Untuk itu pihaknya menerjunkan bhabinkamtibmas untuk gencar mensosialisasikan maklumat Kapolda Kalteng.
“Sosialisasi maklumat Kapolda Kalteng merupakan salah satu upaya untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Apalagi terdapat kebiasaan masyarakat berladang berpindah-pindah dan cara yang mudah serta efisien untuk membuka lahan baru adalah dengan membakar lahan. Kami tidak mengharapkan hal tersebut terjadi. Maka dari itu dimohon kerjasama dari warga masyarakat agar mematuhi aturan yang berlaku,” tegasnya. (EF)