Kapolresta Pimpin Bagikan 1000 Pcs Masker di Posko Covid-19 Jalan Hangtuah Pekanbaru

  • Whatsapp
banner 468x60

Buserinvestigasi.Com — PekanBaru  – Guna untuk memutus mata rantai Covid-19, Kapolresta Pekanbaru pimpin bagikan masker kepada masyarakat dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan dalam pencegahan dan penyebaran covid-19,  di depan Posko covid-19 Jalan Hangtuah Kel. Rejosari Kec Tenayan Raya, Selasa 23 / 2 / 2021.

Kegiatan pembagian 1000 pcs masker yang dipimpin oleh  Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol H.Nandang Mu’min Wijaya., S.I.K., M.H didampingi Kabag Sumda Kompol Jasman SE, turut hadir Pejabat Utama Polresta Pekanbaru diantaranya Kasat Lantas Kompol Emil, Kasat Bimmas Akp Supriyanto,  Kapolsek Tenayan Raya Akp Manapar Situmeang SIK., MH, Danramil 04 Kapten. Arh Antoni, Camat Tenayan Raya, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Lurah dan Tokoh Masyarakat Tenayan Raya, pembagian masker diberikan kepada masyarakat, pengguna jalan yang melintasi jalan hangtuah Kel Rejosari Kec Tenayan Raya Kec Kota Pekanbaru, Selasa 23/2/2021 pukul 10.00 wiib.

 

 

Dikatakan Kapolresta, pembagian masker dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dalam mendukung Pemerintah dan menetralisir dampak sosial yang terjadi akibat pandemi,  1000 pcs masker diberikan  dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan dalam pencegahan dan penyebaran covid-19 dengan sasaran masyarakat dan pengguna jalan yang melintasi jalan hangtuah depan posko covid-19 Kel Rejosari Kec Tenayan Raya.

Target Kepolisian untuk memutus mata rantai Covid-19, membagikan masker kepada masyarakat yang beraktifitas diluar rumah dan tetap disiplin untuk mematuhi protokol kesehatan, bagi masyarakat Kota Pekanbaru terutama kec tenayan raya untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan.

Kegiatan pembagian masker dimulai pukul 10.00 wib dan selesai pukul 11.15 wib dengan menerapkan protokol kesehatan.(humas polresta)

 

Editor : IDP

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *